1. Steak Wagu di Tokyo, Jepang
Makanan termahal di dunia ini adalah Steak Wagyu dari negri sakura, Jepang. Steak ini dibuat dari sapi-sapi kobe lokal yang berkualitas tinggi, jadi tingkat kestresan dan kesuburan sapinya juga sangat diperhatikan sekali guna menghasilkan daging yang sangat empuk dan gurih untuk disantap. Satu porsi steak wagyu ini di hargai sekitar US$368 atau setara dengan Rp. 3,3 juta, wow!
2. Ayam Kukus tanpa kulit di Prancis
Makanan termalah di dunia selanjutnya datang dari bahan baku ayam, lebih tepatnya adalah ayam kukus di prancis, atau yang lebih sering disebut dengan Alain Ducasse au Plaza Athénée, makanan ini tersedia di restoran mewah otentik prancis. Untuk menyantap satu porsi dari ayam kukus ini, anda harus merogoh kocek sekitar US$ 260 atau sekitar Rp 2,6 juta!
3. Ikan Bass di Brussels, Belgia
Makanan termahal di dunia ke 3 adalah Ikan bass dari brussels di Belgia. Makanan yang sangat mewah dan berkelas ini tersedia di taman Alsace Pinot Blanc. Di taman itu tersedia menu makanan yang sangat lezat dan teksturnya yang lembut, yakni "Fillet of Bass with Imperial Osetra Caviar". Ikan bass yang sudah diolah dan dimasak dihidangkan dengan kaviar dari ikan albino langka yang hidup di laut kaspia. Anda harus merogoh kocek sedalam $US 200 atau sekitar Rp 2 juta untuk menyantapnya.
4. Domba Panggang di Dubai, Arab
Makanan termahal di dunia selanjutnya dinobatkan kepada domba panggang yang tersedia di dubai, uni emirat arab, Gordon Ramsay memiliki koki selebriti yang seringkali menghidangkan masakan-masakan berkelas, seperti hidanganya yang satu ini, yakni "Roast Lamb with Aubergine Gratin", yaitu domba panggang yang sangat empuk dan lezat, 1 porsi dari domba panggang ini dibanderol dengan harga US$ 70 atau setara dengan Rp 700 ribu.
5. Es Krim di New York, Amerika Serikat
Menu makanan termahal di dunia ini adalah es krim dari kota New York, Amerika Serikat. Es krim yang bahanya didatangkan langsung dari tahiti dan madagaskar ini, dibalut dengan emas 23 karat, serta sendok untuk memakanya yang dilapisi dengan emas 18 karat, membuat es krim ini menjadi makanan termahal di dunia yang pernah ada, karena untuk menikmati 1 porsi dari es krim ini anda perlu merogoh kocek hingga US$ 900 atau sekitar Rp 9 juta, wow
sumber google
Tidak ada komentar:
Posting Komentar